Mas Kadin Hadiri Lepas Kenang TK Islam Al Ghoniyyu

Malang - Selasa, 21 Mei 2024 Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang Suwarjana, SE., MM yang lrbih akrab disapa Mas Kadin hadiri lepas kenang TK Islam Al Ghoniyyu di Aula Serba Guna SMK Negeri 6 Malang.


" Tahun ini sebanyak 59 siswa kami telah menyelesaikan atau dapat dikatakan telah menuntaskan seluruh proses belajar mengajar di TK Islam Al Ghoniyyu yang nantinya akan melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Dan kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini merupakan hasil kolaborasi antara orangtua siswa dengan kami, dimana proses belajar mengajar dipungkasi dengan sebuah moment indah yang tidak akan mereka lupakan " tutur Kepala TK Islam Al Ghoniyyu Dian Indriati S.HI.

Sementara itu dalam prakata sambutannya, Mas Kadin mengapresiasi sinergi, kolaborasi, koordinasi serta komunikasi yang baik sehingga kegiatan ini berjalan sebagaimana yang diharapkan. Sebab tanpa itu semua , kegiatan ini tidak akan terwujud.


" Pendidikan bukan hanya tanggung jawab satu atau dua pihak semata, namun merupakan tanggung jawab semua pihak. Pendidikan akan berjalan dengan baik, pendidikan akan berkualitas, pendidikan akan nyaman serta akan mencapai tujuan yang diharapkan manakala seluruh pihak bekerja bersama, bersama bekerja salibg bahu membahu. Jika dalam mendapatkan pelayanan pendidikan atau ada kebijakan - kebijakan kurang berkenan, program kerja yang dinilai kurang pas, ayo monggo kita duduk bersama , berkoordinasi, berkomunikasi agar mendapatkan solusi yang terbaik untuk semua pihak. " tutur Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang Suwarjana, SE., MM dalam sambutannya dihadapan orangtua siswa TK Islam Al Ghoniyyu.

Kegiatan pisah kenang yang dilaksanakan oleh Satuan pendidikan jenjang TK yang berada di kawasan Jalan Danau Bratan Timur VII/G-15 didirikan pada tahun 2010 silam inipun dihadiri pula oleh Kepala Bidang Pembinaan Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan Tujuwarno, S.Pt, M.Pd., Kepala Seksi Kurikulum dan Penilaian Bidang Pembinaan PAUD dan PNF Pudjianik, S.Pd., M.Pd serta penilik TK. (Fandi Harianto)

Previous PostPPDB Tahun 2024
Next PostHarkitnas 2024, Momen Berselaras Gapai Cita Indonesia Emas 2045