Disdikbud Selenggarakan Bimtek Penguatan Pengembangan PAUD HI
Malang - 145 orang dari 14 kelurahan yang ada diwilayah Kota Malang terdiri dari unsur Tenaga Pendidik PAUD serta anggota Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) di 14 Kelurahan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD HI) yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis 30 Mei 2024 inipun dibuka secara langsung oleh Kepala Disdikbud Kota Malang Suwarjana, SE., MM didampingi Kepala Plh. Bidang Pembinaan PAUD dan PNF Tujuwarno, S.Pt., M.Pd serta Kepala Seksi Kurikulum dan Penilaian Bidang Pembinaan PAUD dan PNF Pudjianik, M.Pd.
" Secara pribadi maupun secara kedinasan kami menghaturkan permohonan maaf bilamana dalam melayani panjenengan, ada hal yang kurang tepat atau kurang berkenan. Namun kami senantiasa berupaya untuk terus meningkatkan pelayanan dan memberikan pelayanan terbaik bagi panjenengan semua, sesuai dengan peraturan yang berlaku. Dengan segala keterbatasan yang kami miliki, kami berupaya untuk adil se adil - adilnya menurut manusia. " tutur Suwarjana, SE., MM yang akrab disapa Mas Kadin di Dunia Pendidikan.
Lebih lanjut pria kelahiran 57 tahun silam itupun menambahkan bahwasannya dari ratusan lembaga pendidikan jenjang PAUD yang ada di Kota Malang, tepatnya 703 lembaga baru 476 diantaranya yang telah mengupload indikator pelaksanaan PAUD HI pada aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik) milik Kemsikbud. Sedangkan di sisi lain ,PAUD HI menjadi salah satu tolak ukur keberhasilan kinerja Disdikbud. Sehingga kegiatan yang panjenengan ikuti saat ini menjadi sebuah jembatan untuk menyelaraskan visi, misi sekaligus menguatkan PAUD HI di satuan pendidikan panjenengan semua.
Endang Supadminingsih, S.Pd., M.Pd Kepala Sekolah TK Al Ya'lu sebagai satuan pendidikan percontohan praktik baik HI dan motivator kondang Rian Priyo Utomo dihadirkan sebagai narasumber pada giat Bimtek Pwnguatan Pengambangan PAUD HI yang diselenggarakan oleh Disdikbud.
Sementara itu, Plh. Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan PNF Disdikbud Tujuwarno, S.Pt., M.Pd mengatakan kegiatan ini merupakan tindaklanjut dari usulan Musrenbang Kelurahan yang dihelat beberapa waktu lalu, m3ngibgat semakin banyaknya jumlah satuan PAUD yang melaksanakan PAUD HI. Hal yang tidak kalah pentingnya yakni PAUD HI memberikan kontribusi pada pembangunan pondasi keberhasilan pendidikan sejak sini. (Fandi Harianto)