Buka Puasa Bersama dengan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang
Malang, 22 Maret 2024
Pada bulan Ramadhan, Masjid Tarbiyatul Hidayah selalu mengadakan kegiatan berbagi takjil dan buka Bersama. Tapi di bulan Ramadhan 1445 Hijriyah ini, khususnya pada hari jumat, tanggal 22 maret 2024, Masjid Tarbiyatul Hidayah mengadakan kegiatan KULMA (Kuliah Lima menit) sekaligus buka bersama dengan Bapak Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang. Kegiatan ini dilakukan pada waktu menjelang berbuka atau pukul 17.00 WIB.
Kegiatan KULMA dan buka bersama kali ini diadakan oleh Bapak Suwarjana, SE, MM selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang. Kegiatan ini bertujuan untuk menyambung tali silahturami sekaligus menuntut barokah ilmu pada bulan Ramadhan ini. Pada acara kali ini, pengurus Masjid Tarbiyatul Hidayah mendatangkan pemateri dan membagikan nasi kotak kepada jamaah KULMA.
Kegiatan KULMA dan buka bersama pada hari jumat, (22-03-2024) ini dihadiri oleh jamaah dari berbagai kalangan. Kegiatan ini dimulai pada pukul 17.00 WIB yang dimana jamaah mengikuti KULMA dengan tema Berkah Bulan Puasa hingga masuk waktu berbuka. Kemudian kegiatan dilanjut dengan sesi berbuka dengan memakan takjil. Pada kegiatan buka bersama kali ini, jamaah Masjid Tarbiyatul Hidayah sangat banyak bahkan sampai memenuhi masjid di bagian lantai 1, dan dikarenakan banyaknya jamaah, sebagaian jamaah diaarahkan menuju lantai 2.
Setelah jamaah membatalkan puasanya dengan takjil, maka dilanjut dengan menunaikan Sholat Maghrib berjamaah. Namun diluar prediksi, di saat waktu adzan Maghrib dikumandangkan, banyak mahasiswa yang berbondong-bondong datang ke Masjid Tarbiyatul Hidayah untuk berburu takjil hingga memenuhi bagian masjid di lantai 2. Hal ini mengartikan bahwa kegiatan ini membawa berkah bagi semua orang.
Setelah menunaikan sholat Maghrib berjamaah. Kegitan dilanjut dengan buka bersama dengan berbagai makanan yang telah disediakan. Pada kesempatan kali ini, banyak mahasiswa yang memanfaatkan barokah buka bersama untuk menghemat pengeluaran mereka di bulan Ramadhan.
Setelah melakukan buka bersama, para jamaah melanjutkan kegiatan dengan menunaikan sholat Tarawih berjamaah. Pada saat hendak melakukan sholat Tarawih berjamaah, banyak mahasiswa yang menanti barokah nasi kotak lebih yang akan digunakan untuk mereka sahur nanti. Jadi pada intinya kegiatan buka bersama yang dilakukan di Masjid Tarbiyatul Hidayah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang ini banyak mendatangkan berkah bagi semua orang, terlebih khusus pada bulan suci Ramadhan ini.